• Kemampuan untuk membuat pseudocode adalah kunci keberhasilan kalian di kelas ini dan dalam pemrograman komputer.
  • Pseudocode adalah versi kode program yang dapat dibaca dengan mudah oleh manusia, karena menggunakan bahasa yang sangat mirip dengan bahasa manusia sehari-hari. Misalnya, dengan mempertimbangkan algoritme yang ketiga di atas, kitadapat menyusun pseudocode sebagai berikut:

  • atau, dalam versi standar pseudocode yang ditulis dalam bahasa inggris:

  • Pseudocoding adalah keterampilan yang sangat penting, setidaknya karena dua alasan. Pertama, ketika Anda membuat pseudocode sebelum Anda membuat kode formal, Anda pasti memikirkan logika penyelesaian masalah Anda terlebih dahulu. Kedua, jika Anda memiliki pseudocode, Anda dapat memberikan informasi kepada orang lain yang ingin memahami keputusan-keputusan yang ada dalam kode program Anda dan cara kerja kode program Anda.
  • Perhatikan bahwa bahasa dalam pseudocode memiliki beberapa fitur unik. Pertama, beberapa baris ini dimulai dengan kata kerja seperti ambil, buka, lihat. Nantinya, jika kita sudah masuk ke bahasa pemrograman, kita akan menggunakan kata-kata tersebut sebagai function.

  • Kedua, perhatikan bahwa beberapa baris menyertakan pernyataan seperti if atau else if. Ini disebut conditions.

  • Ketiga, perhatikan bagaimana ada ungkapan yang dapat dinyatakan sebagai benar atau salah, seperti “nomor yang dicari berada di halaman sebelumnya”. Hal ini disebut, ekspresi boolean / boolean expression.

  • Terakhir, perhatikan pernyataan seperti "kembali ke nomor 3". Pernyataan tersebut dinamakan "loop" atau perulangan.

  • Ketika belajar Scratch dan berbagai bahasa pemrograman lain, kita akan menggunakan konsep umum bahasa pemrograman di atas.

Terakhir diubah: Selasa, 18 Juli 2023, 13:37