[KP-03] Kuesioner Kebutuhan
Kita memiliki kemampuan untuk membuat atau menjalankan sebuah bisnis. Akan tetapi, pola pikir kita tidak bisa hanya sekedar memproduksi dan menjual. Kita harus mempertimbangkan apa saja yang diinginkan oleh pembeli/pelanggan. Bahkan menjual makanan ringan seperti cilok pun, yang dijual tidak hanya "cilok", tetapi juga "tahu" dan "kerupuk goreng". Bumbunya juga tidak hanya saos, tetapi ada juga kuah kacang, kecap dan saos pedas.
Untuk mengetahui keinginan atau kebutuhan pelanggan, mari kita coba dengan cara yang sederhana yaitu membuat kuesioner. Dalam kelompok anda, tentukan bisnis yang akan dijalankan dan mendaftar hal-hal yang akan dipertimbangkan oleh pembeli/pelanggan.
Buatlah kuesioner yang harus diisi minimal 50 responden dengan ketentuan terdiri dari minimal 5 (lima) pertanyaan. Unggah link kuesioner anda pada modul ini
Contoh form bisa dilihat di sini